Pengantar Pameran
Selamat dan terima kasih kepada semua peserta, panitia, dan pihak-pihak yang terlibat dalam Typolog 2021.
Seperti yang diketahui, Typolog 2021 sendiri merupakan sebuah rangkaian kegiatan pertama yang diselenggarakan dibawah bendera “Typolog” atau Typography Dialogue. Typolog 2021 diselenggarakan oleh Desain Grafis UPH, sebuah inisiasi dibawah Program Studi Desain Komunikasi Visual Universitas Pelita Harapan. Typolog sendiri memiliki tujuan untuk menginisiasi dan membuka dialog-dialog mengenai tipografi, hal ini diwujudkan melalui adanya webinar-webinar, simposium, perlombaan, dan juga pameran mengenai tipografi.
Buku katalog ini merupakan rekaman dari inisiasi dan partisipasi dari peserta-peserta yang membuka diri untuk saling berbagi, saling belajar, dan saling menginspirasi dalam lingkup tipografi. Typolog berharap dapat mempertemukan praktisi dan akademisi, pelajar dan pengajar, desainer dan publik, untuk bersama-sama membicarakan mengenai keilmuan yang substansial dalam bidang komunikasi visual ini. Saya pribadi berharap kedepannya, Typolog dapat terus berlanjut dengan lebih banyak kegiatan yang juga lebih banyak melibatkan banyak pihak lagi untuk bisa saling menginspirasi.
Akhir kata, sampai jumpa dalam Typolog selanjutnya yang pastinya tidak kalah menarik daripada Typolog 2021 ini.
Semoga memperkaya.
Oleh:
Brian Alvin Hananto, S.Sn., M.Ds.